PM, TALIABU – Menjelang Pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur, Bupati dan wakil Bupati, dan Wali Kota dan Wakil Wali Kota di seluruh Indonesia termasuk di Kabupaten Pulau Taliabu.
Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Pulau Taliabu, Maluku Utara, mengelar sosialisasi pengawasan partisipatif terhadap Neteralistas Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam pemilihan umum.
Kordiv Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat (HP2H) Ariani La Abu, menyampaikan hal ini merupakan himbauan bagi Neteralistas Aparatur sipil negara dalam pemilihan umum.
Kegiatan sosialisasi ini dengan mengusung tema “Tantangan Neteralistas ASN dan TNI/Polri dalam pemilihan Gubernur, Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati pada Pemilihan serentak Tahun 2024”
“Neteralistas ASN selalu menjadi isu dalam pemberitaan yang banyak mendapat sorotan publik,”ucap Ariani La Abu. Kamis, (22/8/2024)
Ariani mengaku momen seperti ini sering terjadi pada saat menjelang pelaksanaan, hingga berakhirnya pemilihan Kepala Daerah.
Dimana, tidak netralnya ASN dalam menjalankan tugasnya sebagai pelayan publik dapat menyebabkan terjadinya keberpihakan politis dalam pembuatan kebijakan pemerintahan dan pembangunan yang pada akhirnya akan menimbulkan kerugian bagi masyarakat luas.
“Untuk itu, kami dari Bawaslu menghimbau dan selalu memberikan peringatan untuk bagaimana kita sama-sama menjaga netralitas ASN di Kabupaten Pulau Taliabu,”ungkapnya.
Sekedar informasi, kegiatan sosialisasi neteralistas ASN ini, dihadiri oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemerintah Pulau Taliabu, serta TNI/Polri. (imt)