Ini Program Unggulan CPM-UTU

PM, TALIABU-Pasangan calon bupati dan wakil bupati Pulau Citra Puspasari Mus dan La Utu Ahmadi, paparkan sejumlah program unggulan saat kampanye di Desa Maluli Kecamatan Taliabu Selatan.

Calon wakil bupati La Utu Ahmadi, menyampaikan bahwa banyak potensi di Desa Maluli dan Desa Pancado ini memiliki potensi alam yang begitu banyak

Bacaan Lainnya
banner 728x90

Saya lihat di Taliabu Selatan banyak potensi alam, sehingga ini menjadi perhatian kami CPM-UTU.

Oleh karena itu, ini program-program unggulan kami CPM-UTU.

“Program kami mulai dari bidang pertanian, bidang kelautan, adapun program satu rumah satu sarjana, selain itu kita akan hadirkan dokter ahli di Pulau Taliabu” paparnya.

Supaya tidak ada lagi masyarakat Taliabu untuk merujuk di daerah lain. Dirumah sakit Taliabu sudah memiliki fasilitas yang baik hanya karena tidak ahlinya sehingga ini perlu kita hadirkan.

Menurut La Utu, bahwa pertanian ini harus dikembangkan mulai kelapa, coklat, cengkeh, dan pala, kita akan siapkan alat atau pabrik agar masyarakat mudah untuk bertani dengan baik.

Kita sediakan alat atau pabrik untuk masyarakat sehingga hasilnya tidak lagi perlu di ekspor diluar. Jadi kami harus sediakan alat tangkap, sediakan pabrik coklat, cengkeh, kelapa supaya hasilnya langsung di jual.

Dengan ide-ide seperti ini, saya yakin dan percaya kesejahteraan masyarakat itu cepat meningkat.

“Jadi kedepan apa bila kami terpilih sebagai bupati dan wakil bupati maka kami akan upayakan kesejahteraan masyarakat tutup.(imt)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *