PM,TALIABU-Bupati Kabupaten Pulau Taliabu, Aliong Mus, menghadiri rapat paripurna dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-12 Kabupaten Pulau Taliabu. Senin (21/04/2025)
Dalam sambutannya, Bupati Aliong Mus mengisahkan sekilas perjalanan Kabupaten Pulau Taliabu yang penuh tantangan sejak berdiri. Ia menyoroti bagaimana pemerintah daerah memulai pembangunan dengan berbagai keterbatasan, terutama di sektor anggaran dan pembiayaan, serta tantangan geografis wilayah yang luas dan terisolasi.
“Namun dengan tekad dan semangat kebersamaan antara pemerintah daerah dan DPRD, kita terus bekerja dan berjuang hingga perlahan keterisolasian itu mulai teratasi,” ungkapnya.
Bupati juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus bergotong royong dan bersinergi dalam mendukung pembangunan daerah. “Saya mengajak seluruh masyarakat Pulau Taliabu untuk tetap bersyukur dan bangga menjadi bagian dari daerah ini. Rasa syukur dan kebanggaan itulah yang menjadi pendorong kemajuan Taliabu ke depan,” ujarnya.
Ia pun menyampaikan rasa syukur atas capaian pembangunan yang telah diraih, berkat kolaborasi antara pemerintah daerah, DPRD, sektor swasta, dan masyarakat. “Sebagai kepala daerah, saya mengajak semua pihak untuk terus menjaga komitmen dan meningkatkan inovasi serta pelayanan publik,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua DPRD Pulau Taliabu, Muhammad Nuh Hasi, dalam sambutannya menegaskan bahwa perayaan HUT bukan sekadar seremoni, tetapi momentum reflektif atas perjalanan 12 tahun Kabupaten Pulau Taliabu. Ia menekankan pentingnya evaluasi dan peningkatan kinerja baik di legislatif maupun eksekutif.
“Keberhasilan yang telah dicapai harus terus dipertahankan dan ditingkatkan. Sementara kegagalan menjadi bahan introspeksi untuk perbaikan ke depan,” katanya.
Menutup sambutannya, Ketua DPRD menyampaikan apresiasi kepada Bupati dan Wakil Bupati atas dedikasi selama dua periode kepemimpinan. “Terima kasih atas dedikasi dan kebijakan yang telah diberikan demi kemajuan daerah. Semoga segala upaya ini membawa manfaat besar dan menjadi inspirasi bagi masyarakat Pulau Taliabu,” tandasnya.(imt)